Apabila pimpinan
organisasi yakin bahwa perubahan benar-benar harus dilakukan maka pemimpin
organisasi harus segera menyusun strategi untuk mewujudkannya. Menurut Siagian (1983,219), pada umumnya strategi
yang terbuka untuk melakukan perubahan dibagi menjadi dua macam, yaitu:
1) Strategi yang
bersifat menyeluruh dan dilakukan secara simultan,atau
2) Strategi yang
bersifat parsial dan dilaksanakan secara incremental.
Startegi untuk
memperkenalkan perubahan dapat dilakukan dengan mempergunakan dua macam pendekatan.
Pendekatan yang pertama dinamakan pendekatan
unilateral, pendekatan yang kedua dinamakan pendekatan delegasi.
1) Pendekatan
unirateral (unilateral approach)
lebih menekankan pada keputusan pihak pimpinan. Komunikasi berlangsung dari
atas ke bawah (downward communication).
Dalam hal demikian program perubahan berasal dari atas. Bawahan hanya menerima
dan melaksanakan program yang telah ditetapkan oleh pimpinan(atasan). Jadi
bawahan tidak memberikan kontribusi kepada program perubahan yang telah dibuat
oleh pimpinan.
2) Pendekatan
delegasi (delegation approach)
menekankan kepada partisipasi dari bawah. Pihak bawah diberi kesempatan untuk
ikut berpatisipasi aktif dalam program perubahan.
0 comments:
Post a Comment